18 Nov 2012
Sup Konro Dan Resep
Sup Konro adalah masakan sup iga sapi khas Indonesia yang berasal dari tradisi Bugis dan Makassar. Sup ini biasanya dibuat dengan bahan iga sapi atau daging sapi. Masakan berkuah warna coklat kehitaman ini biasa dimakan dengan ketupat kecil yang dipotong-potong terlebih dahulu. Warna gelap ini berasal dari buah kluwek yang memang berwarna hitam. Bumbunya relatif "kuat" akibat digunakannya ketumbar.
Konro aslinya dimasak berkuah dalam bentuk sup yang kaya rempah, akan tetapi kini terdapat variasi kering yang disebut "Konro bakar" yaitu iga sapi bakar dengan bumbu khas konro.
Bahan Sup Konro :
* Iga sapi, 500 gram
* Air kaldu sapi, 1300 ml
* Jahe, 1 cm, parut
* Lengkuas, 2 cm, parut
* Kayu manis, 1.5 cm
* Cengkih, 2 butir
* Kapulaga, 3 butir
* Minyak goreng, 2 sendok makan
* Air asam jawa, 1 sendok makan
Bumbu Halus :
* Kluwak, 1 buah, ambil dagingnya, rendam dalam air panas
* Kelapa sangrai, 2 sendok makan
* Bawang putih, 2 siung
* Bawang merah, 6 butir
* Kunyit, 1 cm
* Kemiri, 3 butir, sangrai
* Ketumbar, 1 sendok teh
* Jinten, 1/2 sendok teh
* Merica bubuk, 1/4 sendok teh
* Garam, secukupnya
Taburan Sup Konro :
* Bawang merah goreng, secukupnya
* Daun bawang, 2 batang, iris tipis
Cara memasak Sup Konro :
1. Rebus air kaldu hingga mendidih.
2. Masukkan iga sapi, rebus hingga matang dan lunak. Angkat.
3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, jahe, kayu manis, kapulaga, dan cengkih hingga harum. Angkat.
4. Masukkan bumbu tumis dalam rebusan iga sapi, aduk rata.
5. Tuang air asam, didihkan. Angkat.
6. Tuang sup konro dalam mangkuk saji, taburi bawang goreng dan daun bawang.
7. Sajikan hangat.
Untuk 4 porsi
bila kita sedang di dalam perjalanan wisata ke tana toraja sangat mudah menemukan warung mkan yang menyediakan menu yang satu ini, salah satunya SISWI SABINDO di rappang jadi anda harus mencobanya dan di jamin tidak menyesal....
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar